Menurut The Daily Mail, meski di bursa transfer musim dingin gagal mencapai kesepakatan dengan sang striker, namun Wenger percaya, musim panas nanti akan berbeda cerita. The Profesor disebut siap mengupayakan segala cara pada bursa transfer Juni mendatang.
Sesaat sebelum pasar jual-beli pemain Januari ditutup memang Wenger disebut-sebut terus mendekati secara maraton penyerang internasional Spanyol tersebut. Namun tawaran demi tawaran The Gunners selalu mendapatkan penolakan dari kubu Los Blaugrana.
Walau demikian, Arsenal kini mengonfirmasi, pihaknya akan terus berusaha dan melanjutkan pembicaraan dengan raksasa Spanyol itu pada akhir musim nanti.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar